Update Longsor Gunung Kuda Cirebon: 13 Korban Meninggal, 5 Terluka

Jumat, 30 May 2025 19:09
    Bagikan  
Update Longsor Gunung Kuda Cirebon: 13 Korban Meninggal, 5 Terluka
Ist

Petugas gabungan TNI, Polri, dan Basarnas membawa kantong jenazah korban longsor dari lokasi tambang batu Gunung Kuda.

RINGKASNEWS.ID - Tragedi longsor terjadi di kawasan tambang batu kapur Gunung Kuda, Desa Cipanas, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, pada Jumat (30/5/2025) sekitar pukul 10.00 WIB. 

Hingga sore hari, sebanyak 13 orang dilaporkan meninggal dunia, sementara 5 orang lainnya luka-luka.

Peristiwa ini terjadi saat para pekerja tengah beraktivitas di area galian pasir. Tebing tambang runtuh secara tiba-tiba, menimbun sejumlah alat berat dan kendaraan, termasuk para pekerja yang berada di lokasi.

BPBD Kabupaten Cirebon menyebut proses evakuasi masih terus berlangsung hingga Jumat petang. Tim SAR gabungan dari berbagai unsur TNI, Polri, Basarnas, hingga relawan kebencanaan ikut terlibat.

Data Korban Meninggal Dunia:

1. Andri (41) – Desa Padabenghar, Kec. Pasawahan, Kab. Kuningan

2. Sukadi (48) – Desa Buntet, Kec. Astanajapura, Kab. Cirebon

3. Sanuri (47) – Desa Semplo, Kec. Palimanan, Kab. Cirebon

4. Sukendra – Desa Girinata, Kec. Dukupuntang, Kab. Cirebon

5. Dedi Hirmawan (45) – Desa Cimenyan, Kab. Bandung

6. Sarwah (36) – Kel. Kenanga, Blok Pontas, Kec. Cirebon

7. Rusjaya (48) – Desa Beberan, Kec. Palimanan, Kab. Cirebon

8. Belum Teridentifikasi

9. Rino Ahmadi (28) – Desa Cikalahang, Kec. Dukupuntang, Kab. Cirebon

10. Ikad Budiarso (47) – Desa Budur, Kec. Ciwaringin, Kab. Cirebon

11. Toni (46) – Desa Kepuh, Kec. Palimanan, Kab. Cirebon

12. Wastoni Hamzah (25) – Desa Krangkeng, Kec. Srengseng, Kab. Indramayu

13. Jamaludin (49) – Desa Krangkeng, Kec. Srengseng, Kab. Indramayu

Korban Luka-Luka:

1. Taryana (46) – Indramayu, fraktur terbuka pada jari tangan, dirujuk ke RS Sumber Hurip

2. Heri (35) – Desa Mayung, Kec. Gunung Jati, Kab. Cirebon, luka ringan di kepala

3. Iwan Julianto (31) – Desa Cipanas, Kec. Dukupuntang, luka ringan di bahu dan kaki

4. Andi – Fraktur kaki kiri, dirujuk ke RS Sumber Hurip

5. Evan Radiansyah (12) – Pabedilan, luka di lutut kaki kiri

BPBD Kabupaten Cirebon bersama Polsek Dukupuntang telah memasang garis polisi di sekitar area longsor, serta menghimbau warga dan para penambang agar menjauhi lokasi untuk mengantisipasi longsor susulan.

“Kami terus berupaya mencari korban yang mungkin masih tertimbun. Alat berat sudah dikerahkan, dan proses evakuasi masih terus berjalan,” jelas pernyataan tertulis BPBD Kabupaten Cirebon.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

PLN dan Human Initiative Kolaborasi Bangun Desa Wisata D’Sarongge-Ciawigajah
33 Aset Penunggak Pajak di Jabar Disita, Nilainya Capai Rp10,8 Miliar
KAI Daop 3 Cirebon Siagakan Layanan Kesehatan 24 Jam di Stasiun
Daftar Haji Kini Bisa dari Rumah, CIMB Niaga Syariah Luncurkan Layanan di OCTO Mobile
10 Tahun CEF, Kuningan Kembali Jadi Tuan Rumah Festival UMKM Ciayumajakuning
Dua Penambang Tertimbun Longsor di Tambang Ilegal Argasunya Kota Cirebon
Eks Manajer PT CHASS Dilaporkan ke Polda Jabar, Diduga Gelapkan Alat Berat Rp8 Miliar
Komplotan Begal di Cirebon Ditangkap Polisi, Motor Curian Dijual Lewat Marketplace
Viral Video “Wak Wok” di Kota Cirebon, Kapolres Minta Maaf dan Lakukan Penertiban
Pekan Sita Serentak 2025, DJP Targetkan 133 Aset di Jawa Barat
Sat Resnarkoba Polres Cirebon Kota Tangkap Bandar Sabu dan Ganja dalam Jumlah Besar
Herman Khaeron Dukung Kreativitas Warga Lewat Festival Milm Kampung Cirebon
Kementerian LH Beri Waktu 6 Bulan untuk Perbaikan TPA Kopiluhur
KAI Daop 3 Cirebon Salurkan Rp 463 Juta Lewat Program TJSL Semester I 2025
Lurah Kecapi Apresiasi Lomba Perpustakaan Tingkat Kota Cirebon
PLN UIT JBT Ajak Ratusan Relawan Bersihkan Pantai Kejawanan dan Tanam Mangrove
Sekda Hilmy: Penipuan Kerja di Subang Harus Jadi Pelajaran
Robi Awan Gebrak Industri Musik Tanah Air dengan Lima Album di Tahun 2025
Cuti Bersama Idul Adha, 24.000 Lebih Tiket KA Daop 3 Cirebon Terjual
Tinggal Seorang Diri, Pria di Perumnas Cirebon Tewas Misterius di Dalam Rumah
Live Streaming Ringkas Radio Net