PLN dan Pindad Bersinergi Hadirkan Pembangkit Listrik Bersih di Wilayah 3T

Rabu, 12 Mar 2025 12:39
    Bagikan  
PLN dan Pindad Bersinergi Hadirkan Pembangkit Listrik Bersih di Wilayah 3T
PLN

PLN dan Pindad Resmikan Kerja Sama Strategis: Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo (kanan), dan Direktur Utama PT Pindad, Sigit P. Santosa (kiri), Menandatangani MoU untuk Pengembangan Pembangkit Pikohidro dan Mikrohidro.

RINGKASNEWS.ID - PT PLN (Persero) dan PT Pindad menandatangani nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) sebagai bagian dari langkah strategis dalam mengembangkan pembangkit listrik berbasis energi terbarukan di wilayah terluar, terdepan, dan tertinggal (3T). 

Penandatanganan ini berlangsung di Graha Pindad, Bandung, Jawa Barat, pada Senin (10/3). Kesepakatan ini ditandatangani oleh Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dan Direktur Utama PT Pindad, Sigit P. Santosa. 

Kolaborasi ini berfokus pada kajian pengembangan pembangkit listrik pikohidro dan mikrohidro untuk meningkatkan akses listrik dan mendukung transisi energi di Indonesia. 

Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Brian Yuliarto, menekankan pentingnya keterlibatan industri dalam riset dan inovasi guna mendorong kemajuan nasional. 

Ia menyampaikan bahwa Presiden Prabowo Subianto menargetkan Indonesia dapat bersaing dengan negara maju melalui penguatan sektor industri berbasis teknologi dan inovasi. 

"Riset dan inovasi merupakan fondasi utama bagi pertumbuhan industri yang lebih maju. Oleh karena itu, sinergi antara sektor industri dan penelitian menjadi langkah strategis dalam mendorong daya saing nasional," ungkap Brian. 

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menjelaskan bahwa kerja sama ini mencakup studi bersama terkait produksi dan pengelolaan generator pikohidro/mikrohidro, termasuk operasional dan pemeliharaannya. 

Menurutnya, inisiatif ini bertujuan untuk memanfaatkan sumber daya alam secara optimal guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempercepat transisi energi nasional. 

Kemitraan antara PLN dan Pindad merupakan solusi untuk menciptakan ketahanan energi dengan menyediakan listrik yang bersih, terjangkau, dan mudah diakses. 

"Kami berkomitmen untuk mendorong penggunaan energi terbarukan yang lebih ramah lingkungan dan memastikan pemerataan akses listrik di seluruh Indonesia," kata Darmawan. 

PLN dan Pindad telah bekerja sama dalam berbagai proyek ketenagalistrikan sejak 1988, termasuk pemeliharaan generator serta rehabilitasi peralatan listrik. MoU terbaru ini menjadi kelanjutan dari kemitraan strategis kedua BUMN dalam mewujudkan ketahanan energi nasional. 

Direktur Utama PT Pindad, Sigit P. Santosa, menegaskan bahwa sinergi antara sektor industri, pemerintah, dan BUMN memiliki dampak besar terhadap inovasi serta penguatan produk dalam negeri. 

"Kerja sama ini tidak hanya berdampak pada sektor energi, tetapi juga industri pertahanan, infrastruktur, dan material maju. Kami berharap inisiatif ini dapat berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi yang signifikan sesuai dengan visi Pemerintah," pungkas Sigit. 

Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan akses listrik bagi masyarakat di wilayah 3T semakin luas, sejalan dengan target elektrifikasi nasional dan transisi menuju energi berkelanjutan. (ADV)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Program Makan Bergizi Gratis Diharapkan Perkuat Generasi Sehat di Lumajang
Tower SUTT Roboh Diterjang Angin, PLN Bergerak Cepat Pulihkan Listrik di Klaten
CMSE 2025 Berlangsung Dua Hari, Catat Rekor Pengunjung dan Antusiasme Tertinggi
BLT Kesra 2025 Mulai Cair Hari Ini, Tambahan di Luar PKH dan BPNT
Setelah Video Viral, Polisi Tangkap 10 Pemuda Usai Aksi Premanisme di Jalan Karanggetas Cirebon
Program Makan Bergizi Gratis di Rokan Hilir Didorong Jadi Investasi bagi Generasi Muda
Mau Dapat BLT 2025? Ini Cara Daftarnya Lewat HP
Kecelakaan Maut Diduga Akibat Balapan Liar di Cirebon, Satu Pengendara Tewas
Di Magetan, DPR Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Cegah Stunting Sejak Dini
Video Aksi Premanisme di Jalan Karanggetas Kota Cirebon Viral di Media Sosial
Mengapa Pencairan BPNT Berbeda di Tiap Daerah? Ini Penjelasan Kemensos
Program MBG di Rokan Hilir Dorong Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas 2045
Lomba Foto Cirebon Power Jadi Ruang Kreatif Promosikan Kekayaan Cirebon
Partisipasi Publik Menguat, Investor Pasar Modal Hampir Tembus 19 Juta
Upaya Wujudkan Generasi Sehat, Program Makan Bergizi Gratis Mulai Diperkuat di Bekasi
Pembukaan CMSE 2025, BEI Tegaskan Komitmen Inklusivitas Pasar Modal untuk Rakyat
Kolaborasi Lintas Generasi Warnai “Susuhunan Sanggar Seni Ninis” di Cirebon
Komisi VIII DPR RI Ingatkan BPKH Soal Transparansi dan Keadilan Dana Haji
Lewat Sosialisasi di Madiun, Pemerintah Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang untuk Anak
DJP Imbau Wajib Pajak Segera Aktivasi Akun Coretax untuk Lapor SPT Tahunan
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio