Polres Cirebon Kota dan TNI Gelar Patroli Gabungan, 11 Diduga Preman Diamankan

Kamis, 15 May 2025 12:59
    Bagikan  
Polres Cirebon Kota dan TNI Gelar Patroli Gabungan, 11 Diduga Preman Diamankan
Ringkas Media

Petugas gabungan dari Polri dan TNI mengamankan seorang pria yang diduga terlibat aktivitas premanisme di wilayah Kota Cirebon, Kamis (15/5/2025).

RINGKASNEWS.ID - Aparat gabungan dari Polres Cirebon Kota dan unsur TNI menggelar patroli bersama untuk menertibkan aksi premanisme, Kamis (15/5). Dalam operasi tersebut, 11 orang diamankan karena diduga terlibat dalam aktivitas yang meresahkan warga.

Patroli yang digelar di sejumlah titik rawan itu melibatkan berbagai unsur, mulai dari Danlanal Cirebon, Danyon Arhanudse 14/PWY, Kodim 0614 Kota Cirebon, Subdenpom, hingga Brimob dari Batalyon C Pelopor Polda Jabar.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, menjelaskan bahwa penertiban ini dilakukan menindaklanjuti laporan masyarakat, terutama soal calo tiket di terminal bayangan dan juru parkir liar yang memasang tarif seenaknya.

“Ada sebelas orang yang kami amankan. Mereka diduga melakukan praktik-praktik yang mengganggu kenyamanan warga, seperti menjadi calo dan parkir liar,” jelas AKBP Eko.

Ia menegaskan, operasi ini merupakan bentuk nyata sinergi TNI-Polri dalam menindak tegas aksi premanisme di wilayah Cirebon.

“Premanisme, baik yang terorganisir maupun individu, tidak akan kami beri ruang. Ini komitmen bersama untuk menjaga keamanan Cirebon,” tegasnya.

Meski tak ditemukan senjata tajam atau narkoba saat operasi, polisi masih mendalami kasus ini dan melakukan pendataan terhadap mereka yang diamankan.

Kapolres juga mengajak masyarakat untuk tidak takut melapor jika mengalami intimidasi atau gangguan keamanan lainnya.

“Kami siap hadir untuk masyarakat. Keamanan yang kondusif ini penting, apalagi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan investasi di Cirebon,” tutupnya.


Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

MBG Mulai Dikenal Lebih Luas di Batujajar Bandung Barat
AR Ditetapkan ke Tahap Penuntutan atas Kasus Pajak Rp1,15 Miliar
Pemkot Cirebon Raih Predikat Unggul dalam Indeks Kualitas Kebijakan 2025
Pemenuhan Gizi Anak Jadi Bahasan Utama dalam Program MBG di Bandung
Perempuan Asal Bandung Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Kos Cirebon, Polisi Lakukan Penyelidikan
Promo Nataru: KAI Daop 3 Diskon 30 Persen Tiket KA Ekonomi Non-Subsidi
Pemulung di Bekasi Tewas akibat Mortir Meledak Saat Digergaji
Pengunjung Meningkat, Situ Cipanten Jadi Contoh Keberhasilan Desa EKI
OJK Cirebon Catat Kredit BPR Tembus Rp2,08 Triliun
Prabu Diaz Minta Penertiban PKL Sukalila Dilakukan Secara Humanis
10 Kios di Lahan Aset KAI di Jatiwangi Ditertibkan
Edukasi Program MBG di Depok Kian Diperluas untuk Jangkau Lebih Banyak Warga
Fraksi DPRD Kabupaten Cirebon Sampaikan Pandangan Umum pada Paripurna Perubahan Perda Pajak
Dana Perbaikan Rumah Ambruk Tahap Dua Tak Kunjung Cair, Anggota DPRD Rinna Suryanti Soroti Penyebabnya
Apa yang Harus Dilakukan Saat Banjir Mengancam? Ini Imbauan BPBD Kabupaten Cirebon
Gunung Semeru Erupsi, Semburkan Awan Panas Hingga 7 Kilometer
Galaxy Z Fold7 Unggulkan Multitasking dan Integrasi Gemini Live
Santika Indonesia Raih Penghargaan “Produk Hotel Terbaik” di API 2025
Durian Indonesia Tunjukkan Potensi Besar di Industri Global
Pemenuhan Gizi Anak Jadi Fokus Program MBG di Malang
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio