13.662 Bantalan Rel Diganti, KAI Daop 3 Cirebon Pastikan Jalur Aman

Sabtu, 9 Aug 2025 09:33
    Bagikan  
13.662 Bantalan Rel Diganti, KAI Daop 3 Cirebon Pastikan Jalur Aman
Dok.Humas KAI

Petugas KAI Daop 3 Cirebon mengganti bantalan beton di jalur rel sebagai bagian dari perawatan prasarana untuk meningkatkan keselamatan perjalanan kereta.

RINGKASNEWS.ID - PT KAI Daop 3 Cirebon mengganti 13.662 bantalan beton di jalur rel, sebagai bagian dari upaya meningkatkan keselamatan dan kenyamanan perjalanan kereta.

Penggantian dilakukan di 17 Unit Pelaksana Teknis (UPT) resor jalan rel, mulai dari Pabuaran (JR 3.1) hingga Songgom (JR 3.17). Bantalan yang diganti adalah yang rusak atau patah, demi mengembalikan fungsi dan kekuatan jalur sesuai standar keselamatan operasi.

“Bantalan beton yang rusak dapat memengaruhi kestabilan rel dan kenyamanan perjalanan. Jika tidak segera ditangani, kualitas geometri jalur bisa menurun dan berisiko pada keselamatan,” kata Manajer Humas KAI Daop 3 Cirebon, Muhibbuddin, Sabtu (9/8/2025).

Menurutnya, bantalan rel berfungsi menyangga dan menjaga jarak antarrel agar tetap sesuai standar, sehingga beban kereta dapat terdistribusi merata ke batu ballast dan tanah dasar.

"Proses penggantian dilakukan bertahap, mulai dari pembongkaran bantalan lama, pemeriksaan komponen pendukung, pemasangan bantalan baru, hingga penyesuaian geometri jalur," jelas Muhib.

Muhibbuddin mengatakan, bantalan dalam kondisi baik juga dapat mengurangi getaran, meningkatkan kestabilan, dan memungkinkan kereta melaju dengan kecepatan optimal.

“KAI Daop 3 Cirebon berkomitmen terus melakukan perawatan preventif dan korektif terhadap seluruh jalur, jembatan, dan prasarana lain, demi menghadirkan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan tepat waktu,” ujar Muhib.



Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Pengunjung Meningkat, Situ Cipanten Jadi Contoh Keberhasilan Desa EKI
OJK Cirebon Catat Kredit BPR Tembus Rp2,08 Triliun
Prabu Diaz Minta Penertiban PKL Sukalila Dilakukan Secara Humanis
10 Kios di Lahan Aset KAI di Jatiwangi Ditertibkan
Edukasi Program MBG di Depok Kian Diperluas untuk Jangkau Lebih Banyak Warga
Dana Perbaikan Rumah Ambruk Tahap Dua Tak Kunjung Cair, Anggota DPRD Rinna Suryanti Soroti Penyebabnya
Apa yang Harus Dilakukan Saat Banjir Mengancam? Ini Imbauan BPBD Kabupaten Cirebon
Gunung Semeru Erupsi, Semburkan Awan Panas Hingga 7 Kilometer
Galaxy Z Fold7 Unggulkan Multitasking dan Integrasi Gemini Live
Santika Indonesia Raih Penghargaan “Produk Hotel Terbaik” di API 2025
Durian Indonesia Tunjukkan Potensi Besar di Industri Global
KAI Daop 3 Benahi Fasilitas di Sejumlah Stasiun Jelang Nataru
Indosat Gandeng SMK Walang Jaya Hadirkan Pembelajaran Bisnis Melalui Kios Sekolah
DJP Jabar II Serahkan Tersangka Pengemplang PPN ke Kejari Karawang, Kerugian Negara Rp196 Juta
Operasi Zebra Lodaya 2025 Digelar, Polisi Awasi Titik Rawan Pelanggaran di Kota Cirebon
Terseret Ombak Mendadak, Dua Pemancing Hilang di Karang Selatan Sukabumi
Gunung Sakurajima Meletus, Kolom Abu Capai 4,4 Kilometer
DPC Demokrat Cirebon Mulai Bangun Kantor Permanen di Sumber
Pemerintah Siapkan 100 Koperasi Besar untuk Mendampingi Koperasi Desa Merah Putih
Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pelestarian Wayang Kulit di Keraton Kanoman
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio