Cirebon Power Peroleh Gold Award Berkat Pemberdayaan UMKM Melalui Taman Cirebon

Jumat, 29 Nov 2024 08:10
    Bagikan  
Cirebon Power Peroleh Gold Award Berkat Pemberdayaan UMKM Melalui Taman Cirebon
Ist

Jadi Oase Ekonomi dan Budaya, Taman Cirebon Raih Penghargaan Gold Award dari Indonesian CSR Award 2024.

RINGKASNEWS.ID - Perusahaan pembangkit listrik swasta Cirebon Power berhasil membawa pulang Gold Award dari Indonesian CSR Award 2024, berkat program pemberdayaan masyarakat yang inovatif, yakni Taman Cirebon.

Kompetisi CSR tersebut diikuti oleh 48 program dari 29 perusahaan besar di Indonesia, bahkan program Taman Cirebon mencuri perhatian juri, yang terdiri dari akademisi, pakar, dan praktisi CSR, berkat dampaknya yang signifikan pada masyarakat, lingkungan, dan UMKM lokal.

Direktur Utama Cirebon Power, Hisahiro Takeuchi, langsung menerima penghargaan ini di Jakarta pada Kamis, 28 November 2024, didampingi Wakil Direktur Utama Joseph Pangalila dan Head of CSR Hafid Saptandito.

Joseph mengungkapkan, Taman Cirebon dirancang untuk menjadi pusat kegiatan masyarakat, lengkap dengan fasilitas olahraga, area hijau, dan perpustakaan. Setiap akhir pekan, taman ini menghadirkan pasar rakyat yang diramaikan oleh pelaku UMKM setempat.

“Kami ingin terus mengembangkan Taman Cirebon agar semakin banyak UMKM yang terlibat. Harapannya, keberadaan taman ini dapat mendorong kesejahteraan masyarakat sekitar,” ujar Joseph.

Berada di atas lahan seluas hampir 3 hektare di tepi Pantura Cirebon, Taman Cirebon tidak hanya menjadi ruang hijau, tetapi juga pusat kegiatan ekonomi, budaya, dan pendidikan. 

Hafid, selaku CSR Manager, menjelaskan bahwa taman ini dikelola secara terintegrasi dengan melibatkan masyarakat sekitar. 

“Kami ingin memastikan fasilitas ini benar-benar bisa memberdayakan masyarakat dan memberikan manfaat luas,” katanya.

Sejak dibuka pada 2018, taman ini telah menjadi tempat berkumpulnya komunitas lokal. Kehadirannya membawa angin segar bagi UMKM di Cirebon yang semakin berkembang.

Selain Cirebon Power, penghargaan Indonesian CSR Award 2024 juga diberikan kepada sejumlah perusahaan ternama lainnya, seperti PT PLN, PT Kaltim Prima Coal, dan PT Pertamina Hulu Energi.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Banjir Kiriman dan Hujan Deras, Cirebon Kembali Dikepung Banjir
Pelaporan SPT via Coretax Melonjak di Awal 2026, Tembus 8.160
Mata Sepet di Jalanan, Keluhan Sehari-hari Pengemudi Ojol
Warga Tewas Ditemukan di Parit Jalan Yos Sudarso, Kondisi Trotoar dan Penerangan Jadi Sorotan
Awal Tahun 2026, Personel Polres Cirebon Kota Terima Kenaikan Pangkat
Danantara Bangun Huntara di Aceh Tamiang, PLN Pastikan Listrik Tersambung ke Hunian dan Fasum
Penipuan Keuangan Marak Saat Liburan, OJK Cirebon Imbau Masyarakat Waspada
Catatan Akhir Tahun Polres Cirebon Kota, Penanganan Perkara Meningkat Sepanjang 2025
Hingga November 2025, Penerimaan Pajak Digital Capai Rp44,55 Triliun, OpenAI Jadi Pemungut PPN PMSE
Perkebunan Sawit Tanpa Izin Ditemukan di Perbukitan Desa Cigobang, Cirebon
Penemuan Jenazah Perempuan di Perumahan Harjamukti Cirebon Berawal dari Bau Menyengat
Warga Griya Indah Jati 2 Terganggu Jalan Rusak Akibat Lalu Lintas Truk Proyek
Lonjakan Penumpang KA Warnai Libur Nataru di Daop 3 Cirebon, Tiket Diskon Masih Tersedia
Jelang Tayang Nasional, Film Suka Duka Tawa Curi Perhatian Penonton di Cirebon
Target Adipura Cirebon Belum Aman, Ini Hasil Tinjauan Menteri LH
Angkatan 90 SMPN 2 Kota Cirebon Gelar Reuni 35 Tahun Ninetyers
Kunjungi Stasiun Cirebon, Menteri LH Nilai Pengelolaan Sampah Tertata
Zulkifli Hasan Pastikan Ketersediaan dan Harga Pangan Stabil di Cirebon
Young Monster Rilis Single Debut “Menaklukkan Waktu”, Tawarkan Warna Cute Experimental Metal
Tol Cipali Padat saat Natal, Arus dari Jakarta ke Cirebon Naik 86 Persen
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio