PPK Lemahwungkuk Siapkan Pemilu 2024 dengan Simulasi Pemungutan Suara

Senin, 18 Nov 2024 07:11
    Bagikan  
PPK Lemahwungkuk Siapkan Pemilu 2024 dengan Simulasi Pemungutan Suara
Ist

Kesiapan PPK Lemahwungkuk Hadapi Pilkada 2024 Melalui Simulasi Teknis.

RINGKASNEWS.ID - Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2024, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Lemahwungkuk menyelenggarakan simulasi pemungutan dan penghitungan suara, Minggu (17/11/2024). 

Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Voli RW 1 Kemakmuran, Kelurahan Pegambiran, dan melibatkan seluruh anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di wilayah tersebut. 

Ketua PPK Lemahwungkuk, Muslimin, menyebutkan bahwa simulasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman teknis kepada anggota KPPS terkait mekanisme pelaksanaan pemilu di Tempat Pemungutan Suara (TPS). 

“Kami ingin memastikan semua pihak yang terlibat memahami alur pemungutan dan penghitungan suara, sehingga proses Pilkada dapat berjalan sesuai prosedur,” ujar Muslimin. 

Ia menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai langkah edukasi dan persiapan teknis guna meminimalisasi potensi pelanggaran dalam pelaksanaan pemilu. 

“Dengan pembekalan ini, kami berharap para petugas KPPS lebih siap dalam menjalankan tugas dan mampu menjaga integritas pelaksanaan Pilkada,” tambahnya. 

Simulasi ini mencakup seluruh tahapan pemilu, mulai dari penerimaan logistik hingga penghitungan suara yang dilakukan secara transparan. 

Tidak hanya anggota KPPS, kegiatan ini juga dihadiri oleh Camat Lemahwungkuk, Kapolsek, Danramil, Panwascam, serta sejumlah tokoh masyarakat, yang turut memberikan dukungan dalam menjaga kelancaran Pilkada. 

Muslimin berharap simulasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dan memastikan proses Pilkada serentak pada 27 November 2024 berjalan lancar dan sesuai aturan. 

“Kami juga mengundang masyarakat untuk memahami pentingnya partisipasi aktif dalam menjaga demokrasi,” tutupnya.


Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

PLN UIT JBT Ajak Ratusan Relawan Bersihkan Pantai Kejawanan dan Tanam Mangrove
Sekda Hilmy: Penipuan Kerja di Subang Harus Jadi Pelajaran
Robi Awan Gebrak Industri Musik Tanah Air dengan Lima Album di Tahun 2025
Cuti Bersama Idul Adha, 24.000 Lebih Tiket KA Daop 3 Cirebon Terjual
Tinggal Seorang Diri, Pria di Perumnas Cirebon Tewas Misterius di Dalam Rumah
Rakor Antikorupsi, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Tegaskan Komitmen Cegah Korupsi di Daerah
Komisi II DPRD Desak Percepatan Transformasi PD Pembangunan Jadi Perseroda
Demi Keselamatan Tim, Pemkab Cirebon Hentikan Pencarian Korban Longsor
Komisi III DPRD Soroti Sistem Rujukan dan Utang RSD Gunung Jati
KAI Beri Diskon 30% Selama Liburan Sekolah Juni–Juli
Jelang Idul Adha, Cirebon Power Serahkan 56 Hewan Kurban ke 10 Desa
Pengemis Marak di Makam Sunan Gunung Jati, DPRD Kabupaten Cirebon Minta Segera Dibentuk Tim Penanganan
Hotel Santika Cirebon–Kuningan Hadirkan Promo Menarik Sambut Idul Adha dan Hari Jadi Kota Cirebon
Paripurna DPRD Kabupaten Cirebon Bahas RPJMD 2025–2029 dan Pertanggungjawaban APBD 2024
Cegah Insiden Gunung Kuda, Tambang Galian C Argasunya Akan Dilarang Pemkot Cirebon
Tiga Titik Lokasi Korban Longsor Terdeteksi Anjing Pelacak di Gunung Kuda
GoTo dan Indosat Luncurkan Sahabat-AI, Model Bahasa Buatan Karya Anak Bangsa
Cegah Vandalisme, KAI Gencarkan Patroli dan Edukasi ke Masyarakat
Satpomau Lanud SKI Gelar Razia, Warga Diedukasi soal Keselamatan di Jalan
Pemkab Cirebon Tindak Cepat Tangani Longsor di Gunung Kuda
Live Streaming Ringkas Radio Net