PLN untuk Rakyat: Kembangkan Desa Wisata D’Sarongge Lewat Program TJSL

Jumat, 20 Jun 2025 19:09
    Bagikan  
PLN untuk Rakyat: Kembangkan Desa Wisata D’Sarongge Lewat Program TJSL
Ringkas Media

PLN UIT JBT bersama Pemerintah Desa, dan Camat Beber menggelar Kick Off Program TJSL 2025 di kawasan wisata D’Sarongge, Desa Ciawigajah, Kabupaten Cirebon, Jumat (20/6).

RINGKASNEWS.ID - PT PLN (Persero) Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Tengah (UIT JBT) resmi meluncurkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) di Desa Ciawigajah, Kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon, pada Jumat (20/6/2025).

Program ini menjadi langkah awal dalam pengembangan Desa Wisata D’Sarongge yang ditargetkan rampung pada akhir tahun 2025, sebagai bentuk komitmen PLN UIT JBT dalam mendukung pembangunan berkelanjutan dan pemberdayaan masyarakat di sekitar infrastruktur kelistrikan.

Acara peluncuran program digelar di Gedung Serbaguna Desa Ciawigajah dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, mulai dari pemerintah desa dan kecamatan, tokoh masyarakat, hingga unsur TNI–Polri.

Camat Beber, Jois Putra menyampaikan apresiasi atas inisiatif PLN dalam mendukung pengembangan potensi wisata lokal melalui program TJSL ini.

“Kami sangat mengapresiasi langkah PLN UIT JBT yang tidak hanya membangun infrastruktur kelistrikan, tetapi juga ikut berkontribusi dalam pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat. Program ini menjadi bukti nyata kolaborasi antara dunia usaha dan pemerintah dalam mendorong kemajuan desa,” ujar Jois.

Dalam sambutannya, Manager Komunikasi dan TJSL PLN UIT JBT, Irfan Saputra, menjelaskan, program ini mencakup pelatihan peningkatan kapasitas masyarakat, pengembangan fasilitas wisata, serta strategi promosi digital yang menyasar generasi muda dan wisatawan lokal maupun dari luar daerah.

Sebagai simbol dimulainya program, turut dilakukan penyerahan bantuan secara simbolis kepada pemerintah desa serta kegiatan penanaman pohon di kawasan wisata D’Sarongge.

Dalam kesempatan terpisah, General Manager PLN UIT JBT, Abdul Salam Nganro, menyampaikan, pengembangan desa wisata ini merupakan bagian dari upaya PLN UIT JBT dalam menciptakan harmoni antara pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan dan kemajuan masyarakat sekitar.

“Kami ingin memastikan bahwa keberadaan infrastruktur strategis milik PLN UIT JBT, seperti jalur transmisi 500 kV Pemalang–Mandirancan yang melintasi wilayah ini, memberikan manfaat nyata bagi masyarakat," katanya.

Melalui program TJSL ini, dirinya berharap Desa Ciawigajah tumbuh menjadi desa wisata yang mandiri, produktif, dan menjadi kebanggaan daerah.

Ia juga menambahkan bahwa program ini juga sejalan dengan komitmen PLN UIT JBT dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB/SDGs), khususnya tujuan nomor 8 tentang pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi.

“Kami percaya bahwa peningkatan kapasitas masyarakat melalui pengembangan desa wisata akan membuka lapangan kerja, menciptakan peluang usaha baru, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal," ucapnya.

Menurutnya, hal ini merupakan kontribusi nyata PLN dalam mendukung SDGs, terutama pada aspek pembangunan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

"PLN UIT JBT berharap inisiatif ini menjadi katalisator kebangkitan ekonomi lokal dan memperkuat citra Desa Ciawigajah sebagai destinasi wisata unggulan baru di Kabupaten Cirebon," tandas Abdul Salam Nganro. (Adv)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Pengunjung Meningkat, Situ Cipanten Jadi Contoh Keberhasilan Desa EKI
OJK Cirebon Catat Kredit BPR Tembus Rp2,08 Triliun
Prabu Diaz Minta Penertiban PKL Sukalila Dilakukan Secara Humanis
10 Kios di Lahan Aset KAI di Jatiwangi Ditertibkan
Edukasi Program MBG di Depok Kian Diperluas untuk Jangkau Lebih Banyak Warga
Dana Perbaikan Rumah Ambruk Tahap Dua Tak Kunjung Cair, Anggota DPRD Rinna Suryanti Soroti Penyebabnya
Apa yang Harus Dilakukan Saat Banjir Mengancam? Ini Imbauan BPBD Kabupaten Cirebon
Gunung Semeru Erupsi, Semburkan Awan Panas Hingga 7 Kilometer
Galaxy Z Fold7 Unggulkan Multitasking dan Integrasi Gemini Live
Santika Indonesia Raih Penghargaan “Produk Hotel Terbaik” di API 2025
Durian Indonesia Tunjukkan Potensi Besar di Industri Global
KAI Daop 3 Benahi Fasilitas di Sejumlah Stasiun Jelang Nataru
Indosat Gandeng SMK Walang Jaya Hadirkan Pembelajaran Bisnis Melalui Kios Sekolah
DJP Jabar II Serahkan Tersangka Pengemplang PPN ke Kejari Karawang, Kerugian Negara Rp196 Juta
Operasi Zebra Lodaya 2025 Digelar, Polisi Awasi Titik Rawan Pelanggaran di Kota Cirebon
Terseret Ombak Mendadak, Dua Pemancing Hilang di Karang Selatan Sukabumi
Gunung Sakurajima Meletus, Kolom Abu Capai 4,4 Kilometer
DPC Demokrat Cirebon Mulai Bangun Kantor Permanen di Sumber
Pemerintah Siapkan 100 Koperasi Besar untuk Mendampingi Koperasi Desa Merah Putih
Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pelestarian Wayang Kulit di Keraton Kanoman
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio