Naik Kereta Sambil Belajar, Edutrain KAI Daop 3 Cirebon Makin Diminati

Rabu, 26 Feb 2025 14:27
    Bagikan  
Naik Kereta Sambil Belajar, Edutrain KAI Daop 3 Cirebon Makin Diminati
Ist

Rombongan Peserta Edutrain KAI Daop 3.

RINGKASNEWS.ID - KAI Daop 3 Cirebon menghadirkan program Edutrain yang menggabungkan perjalanan wisata dan edukasi. Konsep perjalanan rombongan yang tak hanya menyenangkan, namun memberikan wawasan seputar dunia perkeretaapian. 

Menurut Manager Humas KAI Daop 3 Cirebon, Muhibbuddin, program ini menjadi favorit bagi sekolah, komunitas, hingga pelaku usaha perjalanan wisata yang ingin merasakan pengalaman berbeda saat berwisata menggunakan kereta api.

“Program ini memberikan pengalaman edukatif tentang perkeretaapian, mulai dari tata cara naik kereta, pengenalan teknologi dan profesi di KAI, hingga edukasi keselamatan," ujarnya, Rabu (26/2).

Selain itu, peserta juga diajak untuk mengenal transportasi lanjutan yang terintegrasi dengan kereta api. Dengan konsep perjalanan rombongan, Edutrain memberikan kemudahan bagi peserta dalam menjangkau berbagai destinasi wisata unggulan.

"Seperti Pantai Alam Indah Tegal, Wisata Rodjo Tater Slawi, Baturaden, Mini Taman Safari Beach Batang, Saloka Theme Park, Malioboro Yogyakarta, hingga Monas Jakarta," jelasnya.

Adapun untuk pemberangkatan dari Stasiun Cirebon atau Cirebon Prujakan, lalu peserta melanjutkan perjalanan ke destinasi dengan angkutan, seperti bus, elf, atau transportasi online.

"Menjelang libur puasa Ramadan, minat masyarakat terhadap program Edutrain semakin meningkat. Dalam beberapa hari terakhir, berbagai rombongan sekolah turut serta dalam perjalanan ini," ucapnya.

Muhibbuddin menambahkan, pada Selasa (25/02), 200 siswa TK Nara Islamic School mengikuti Edutrain menuju Mini Taman Safari Beach Batang, sementara Rabu (26/02), 320 peserta dari TKIT Bina Ummah Cirebon berangkat ke Pantai Alam Indah Tegal menggunakan KA Kaligung.

“Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan yang inovatif, termasuk program-program seperti Edutrain ini. Harapannya, masyarakat semakin tertarik menggunakan transportasi publik yang lebih efisien dan ramah lingkungan,” pungkas Muhibbuddin.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

PLN UIT JBT Ajak Ratusan Relawan Bersihkan Pantai Kejawanan dan Tanam Mangrove
Sekda Hilmy: Penipuan Kerja di Subang Harus Jadi Pelajaran
Robi Awan Gebrak Industri Musik Tanah Air dengan Lima Album di Tahun 2025
Cuti Bersama Idul Adha, 24.000 Lebih Tiket KA Daop 3 Cirebon Terjual
Tinggal Seorang Diri, Pria di Perumnas Cirebon Tewas Misterius di Dalam Rumah
Rakor Antikorupsi, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Tegaskan Komitmen Cegah Korupsi di Daerah
Komisi II DPRD Desak Percepatan Transformasi PD Pembangunan Jadi Perseroda
Demi Keselamatan Tim, Pemkab Cirebon Hentikan Pencarian Korban Longsor
Komisi III DPRD Soroti Sistem Rujukan dan Utang RSD Gunung Jati
KAI Beri Diskon 30% Selama Liburan Sekolah Juni–Juli
Jelang Idul Adha, Cirebon Power Serahkan 56 Hewan Kurban ke 10 Desa
Pengemis Marak di Makam Sunan Gunung Jati, DPRD Kabupaten Cirebon Minta Segera Dibentuk Tim Penanganan
Hotel Santika Cirebon–Kuningan Hadirkan Promo Menarik Sambut Idul Adha dan Hari Jadi Kota Cirebon
Paripurna DPRD Kabupaten Cirebon Bahas RPJMD 2025–2029 dan Pertanggungjawaban APBD 2024
Cegah Insiden Gunung Kuda, Tambang Galian C Argasunya Akan Dilarang Pemkot Cirebon
Tiga Titik Lokasi Korban Longsor Terdeteksi Anjing Pelacak di Gunung Kuda
GoTo dan Indosat Luncurkan Sahabat-AI, Model Bahasa Buatan Karya Anak Bangsa
Cegah Vandalisme, KAI Gencarkan Patroli dan Edukasi ke Masyarakat
Satpomau Lanud SKI Gelar Razia, Warga Diedukasi soal Keselamatan di Jalan
Pemkab Cirebon Tindak Cepat Tangani Longsor di Gunung Kuda
Live Streaming Ringkas Radio Net