Pendapatan Negara di Jawa Barat Tembus Rp102 Triliun Hingga September 2025

Selasa, 28 Oct 2025 20:29
    Bagikan  
Pendapatan Negara di Jawa Barat Tembus Rp102 Triliun Hingga September 2025
Dok.DJP

Suasana konferensi pers kinerja APBN Regional Jawa Barat triwulan III 2025 di Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Jawa Barat, Bandung, Senin (28/10/2025).

RINGKASNEWS.ID - Pendapatan negara di wilayah Jawa Barat hingga 30 September 2025 tercatat mencapai Rp102,51 triliun atau 66,57 persen dari target yang ditetapkan.

Capaian ini menunjukkan kinerja positif APBN yang tetap solid di tengah upaya pemerintah menjaga pertumbuhan ekonomi dan mendorong program prioritas nasional.

Kepala Bidang P2Humas Kanwil DJP Jawa Barat II Henny Suatri Suardi mengatakan, APBN masih berfungsi efektif sebagai instrumen kebijakan fiskal yang adaptif dan produktif.

“Kinerja APBN di Jawa Barat hingga September 2025 tercatat on track. Kami terus mendorong optimalisasi belanja dan penerimaan negara agar program prioritas nasional benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar Henny dalam keterangan tertulis, Selasa (28/10/2025).

Ia menambahkan, APBN memiliki peran penting dalam mendukung berbagai program di bidang pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan, infrastruktur, serta pemberdayaan ekonomi rakyat untuk mewujudkan Generasi Emas Indonesia.

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Jawa Barat mencatat, pertumbuhan pendapatan negara tersebut ditopang oleh penerimaan pajak dan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang masing-masing naik 5,30 persen dan 11 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Dari sisi belanja, realisasi di Jawa Barat mencapai Rp87,04 triliun atau 71,73 persen dari pagu, menghasilkan surplus regional sebesar Rp15,47 triliun. Perlambatan terjadi pada belanja kementerian/lembaga seiring kebijakan efisiensi dan penyesuaian pagu anggaran.

Sejumlah program prioritas nasional juga telah berjalan di seluruh kabupaten/kota di Jawa Barat. Program Makan Bergizi Gratis (MBG) telah menjangkau delapan juta penerima manfaat, sedangkan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) menyalurkan pembiayaan senilai Rp5,52 triliun untuk 44.093 unit rumah.

Pemerintah turut memperkuat ekonomi kerakyatan melalui penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp20,93 triliun kepada 385 ribu debitur, serta pembiayaan Ultra Mikro (UMi) senilai Rp1,20 triliun untuk 247 ribu debitur.

Dari sisi ketahanan pangan, belanja tematik mencapai Rp1,83 triliun dengan produksi beras sebesar 8,72 juta ton dan penyaluran beras SPHP sebanyak 22,46 juta kilogram.

Kinerja APBN di sektor pendidikan juga menunjukkan hasil nyata. Program Sekolah Rakyat telah merealisasikan anggaran Rp25,25 miliar, sementara revitalisasi sekolah mencapai Rp11,31 miliar. SMA Unggul Garuda di Bogor menjadi salah satu hasil pembangunan sekolah unggulan dengan anggaran Rp59,31 miliar.

Secara makroekonomi, pertumbuhan ekonomi Jawa Barat pada triwulan II-2025 mencapai 5,23 persen (yoy) dengan inflasi terjaga di level 2,19 persen. Neraca perdagangan daerah juga mencatat surplus USD 2,43 miliar pada Agustus 2025.

Menurut Henny, capaian tersebut mencerminkan daya tahan ekonomi Jawa Barat yang tetap kuat dan selaras dengan arah kebijakan fiskal nasional.

“Kami akan terus memperkuat kolaborasi lintas instansi agar APBN benar-benar menjadi katalis pertumbuhan ekonomi daerah,” tandasnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

OJK Cirebon dan Pemkab Indramayu Perluas Penyaluran KUR bagi UMKM
Cegah Kecelakaan, KAI Daop 3 Cirebon Tutup 16 Perlintasan Sebidang Selama 2025
Empat Residivis Curanmor Ditangkap, Polres Cirebon Kota Kembalikan Motor Korban
Perkuat UMKM, OJK Cirebon Dorong Optimalisasi Penyaluran KUR di Kuningan
Komisi I DPRD Kota Cirebon Minta Lurah Data Bangunan Liar di Bantaran Sungai
Dituduh Jual Es Spons, Pedagang Es Gabus Ngaku Alami Kekerasan Aparat
Usai Video Viral Langgar Norma, DPRD Kabupaten Cirebon Soroti Izin dan Pengawasan Tempat Hiburan Malam
Desa Matangaji Kembangkan Wisata Kolam Renang untuk Dongkrak PAD Desa
Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Ungkap Dua Kasus Peredaran Obat Keras dan Narkotika
Komisi III DPRD Kota Cirebon Nilai Perlindungan Data Kesehatan Masih Lemah
Tamu Hotel di Kota Cirebon Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar, Polisi Ungkap Kronologi Awal
KAI Buka Penjualan Tiket Kereta Api Lebaran 2026 Mulai 25 Januari
Video Dugaan Pesta LGBT Viral, Polres Cirebon Kota Amankan Dua Orang
Bangunan Outdoor SMAN Susukan Cirebon Ambruk Diterjang Angin, Tiga Siswa Sempat Terjebak
Video Dugaan Pesta LGBT di THM Cirebon Viral, Bupati Minta Penelusuran
Pendapatan Negara di Jawa Barat Tembus Rp145,65 Triliun hingga Akhir 2025
KA Menoreh Tertemper Truk di Cirebon, Asisten Masinis Luka
Sengketa Garapan Sawah TKD Setu Kulon di Kaliwedi Menunggu Keputusan Bupati Cirebon
Pemkot Cirebon Mulai Penataan Kabel Bawah Tanah untuk Rapikan Wajah Kota
Komisi II DPRD Kota Cirebon Minta Penanganan Banjir dan Infrastruktur 2026 Lebih Terarah