Ribuan Penumpang Kereta Api Pulang Kampung Sambut Ramadan

Sabtu, 1 Mar 2025 09:38
    Bagikan  
Ribuan Penumpang Kereta Api Pulang Kampung Sambut Ramadan
Ist

Tradisi Pulang Kampung Jelang Ramadan, Stasiun Kereta Ramai Penumpang.

RINGKASNEWS.ID - Menjelang bulan suci Ramadan, tradisi pulang kampung kembali terasa. Banyak masyarakat memilih kembali ke kampung halaman untuk menjalani ibadah puasa pertama bersama keluarga. 

KAI Daop 3 Cirebon mencatat sebanyak 11.471 penumpang melakukan perjalanan menggunakan kereta api dalam periode 28 Februari hingga 3 Maret 2025. Jumlah ini masih bisa bertambah karena penjualan tiket masih berlangsung. 

“Kami melihat ada peningkatan jumlah pelanggan yang melakukan perjalanan menjelang Ramadan. Hal ini sudah menjadi pola tahunan, karena banyak masyarakat ingin berkumpul bersama keluarga di awal puasa,” ujar Manager Humas Daop 3 Cirebon, Muhibbuddin. 

Untuk memastikan kenyamanan penumpang, KAI telah menyiapkan berbagai langkah, termasuk menambah jumlah perjalanan dan meningkatkan layanan di stasiun serta dalam perjalanan. 

Selain memastikan operasional berjalan lancar, KAI juga menyediakan berbagai fasilitas tambahan untuk mendukung kenyamanan pelanggan. 

Salah satunya adalah water station di Stasiun Cirebon dan Cirebonprujakan, yang memungkinkan penumpang mengisi ulang air minum secara gratis. 

"Langkah ini merupakan bagian dari upaya kami dalam mengurangi penggunaan botol plastik sekali pakai," jelasnya. 

Selama bulan Ramadan, KAI juga akan membagikan takjil gratis bagi pelanggan yang berbuka puasa di stasiun. Program ini tersedia di 21 stasiun besar, termasuk Stasiun Cirebon dan Cirebonprujakan. 

“Kami ingin memberikan pengalaman perjalanan yang lebih nyaman, terutama bagi yang berpuasa. Dengan adanya pembagian takjil, mereka bisa berbuka saat masih dalam perjalanan atau ketika menunggu keberangkatan,” tambah Muhibbuddin. 

Muhibbuddin mengatakan, bagi masyarakat yang ingin melakukan perjalanan selama Ramadan, agar merencanakan perjalanan lebih awal. 

"Tiket sudah bisa dipesan hingga 45 hari sebelum keberangkatan melalui aplikasi Access by KAI, situs resmi kai.id, atau mitra penjualan tiket lainnya," katanya. 

Untuk meningkatkan pengalaman perjalanan, KAI juga menghadirkan berbagai inovasi digital, seperti pemesanan tiket secara online dan layanan check-in dengan sistem face recognition. Dengan teknologi ini, proses naik kereta menjadi lebih cepat dan praktis. 

“Kami berharap dengan berbagai layanan ini, pelanggan bisa menikmati perjalanan yang lebih nyaman dan menyenangkan selama Ramadan,” tutup Muhibbuddin.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Liburan Sekolah, KAI Kenalkan Kereta Api Lewat Program Edutrain
Pemkot Cirebon Siapkan Surat Edaran Pembatasan Jam Operasional Malam
AKBP Eko Iskandar: Miras Masih Jadi Pemicu Kriminalitas di Kalangan Remaja
Modus Test Drive, Mobil Ditabrak ke Trotoar agar Pemilik Keluar lalu Dibawa Kabur
Esport Ramaikan Hari Jadi Cirebon ke-598, Siap Adu Skill di Cirebon Open 2025
Festival Nasi Jamblang dan Heritage Run Meriahkan Hari Jadi Cirebon ke-598
Oknum Kabidpora Kota Cirebon Dilaporkan Warga karena Dugaan Proyek Fiktif
Delman Lampu Warna-warni Jadi Hiburan Murah Meriah di Tengah Kota Cirebon
Penumpang Kereta Api di Daop 3 Cirebon Naik 19 Persen Selama Libur 1 Muharram dan Sekolah
Sambut 100 Tahun Spensa, Hotel Amaris Cirebon Beri Harga Khusus untuk Alumni
Barista Battle Vol.2 Siap Digelar di Hotel Santika Kuningan, Tantang Kreativitas Pecinta Kopi di Cirebon Raya
Pelapor Minta Kepastian Hukum Usai Penangguhan Penahanan Wika Tandean di Kasus GTC Cirebon
Peringati Hari Bhayangkara, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Dukung Polri Semakin Humanis
DJP Jabar II Catat Realisasi Pajak Capai Rp17,09 Triliun
Kejari Kota Cirebon Kembali Geledah Kantor BPR di Jalan Talang
Hari Bhayangkara ke-79, Polres Ciko Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik
Donor Darah Massal BI Cirebon Sasar Rekor MURI, Kolaborasi HUT BI dan Hari Jadi Cirebon
Sophi Zulfia Minta Cinofest Jadi Ajang Promosi Inovasi Daerah
Bro Ahud Terpilih Aklamasi Pimpin HIPMI Kabupaten Cirebon 2025–2028
Kunjungi Kemensos, DPRD Kabupaten Cirebon Pertanyakan Validitas Data Penerima BPJS
Live Streaming Ringkas Radio Net