Sambut Hari Jadi Cirebon ke-597, Hotel Santika Hadirkan Tari Topeng di Malam 'Cirebon Guyub'

Rabu, 3 Jul 2024 19:03
    Bagikan  
Sambut Hari Jadi Cirebon ke-597, Hotel Santika Hadirkan Tari Topeng di Malam 'Cirebon Guyub'
Ist

Hotel Santika Cirebon Hadirkan Tari Topeng di Malam Cirebon Guyub pada Sabtu, (6/7/2024).

RINGKASNEWS.ID - Menyambut Hari Jadi Cirebon ke-597, Hotel Santika Cirebon mengadakan malam 'Cirebon Guyub' dengan menampilkan tari topeng Cirebon dari Sanggar Sekar Pandan - Keraton Kacirebonan.

Restaurant & Banquet Manager Hotel Santika Cirebon, Rusmanto mengatakan, acara ini bertajuk "Malam Cirebon Guyub di Santika" dirancang untuk menghormati sejarah dan warisan Cirebon.

"Acara ini digelar hari Sabtu, 6 Juli 2024, dengan makan malam spesial di Poolside Garden, sebuah area asri di tengah hotel sehingga menjadi pengalaman kuliner yang tak terlupakan," katanya, Rabu (3/7/2024).

Ia menerangkan, acara yang bertema "Cirebon Guyub" ini juga menyajikan beraneka ragam menu makanan, minuman, dan jajanan khas Cirebon. 

Selama acara berlangsung, pengunjung dihibur dengan suguhan lagu-lagu khas Cirebon yang dibawakan oleh OurPassion entertainment.

"Dengan harga Rp150.000 per orang, pengunjung bisa menikmati sepuasnya seluruh hidangan dan hiburan. Sementara untuk anak usia 5-10 tahun harganya Rp75.000 per anak," ujarnya.

Chef Hotel Santika Cirebon, Rifan Ardianto, telah menyiapkan menu eksklusif yang menggabungkan hidangan khas Cirebon dengan sentuhan modern. 

“Kami ingin menyajikan sesuatu yang istimewa, tidak hanya lezat tapi juga mampu menceritakan sejarah dan budaya Cirebon melalui setiap hidangan,” kata Chef Rifan.

Menurutnya, menu makanan khas Cirebon yang dinikmati sepuasnya diantaranya, Empal gentong, Empal asem, Nasi lengko, Mie koclok, Gado-gado ayam, Docang, Kue serabi, dan Rujak sambel asem. 

"Selain menu makanan tersebut, pengunjung bisa menikmati kesegaran dari rujak donggala, sirup tjampolay, dan sirup gedong gincu," tuturnya.

Sementara untuk paket kamar yang bertemakan "Cirebon Guyub" dijual dengan harga Rp750.000 per kamar per malam. 

"Harga tersebut sudah termasuk kamar tipe superior, sarapan dan makan malam untuk dua orang, akses kolam renang dan pusat kebugaran, serta cuci mobil gratis," tambahnya.

Pihaknya menyampaikan, tujuan dari acara ini guna mempererat hubungan hotel dengan masyarakat setempat dan mendukung pariwisata Cirebon. 

“Kami ingin berkontribusi dalam merayakan momen bersejarah ini dengan cara yang berkesan. Semoga acara ini dapat menjadi salah satu momen yang diingat oleh warga Cirebon dan wisatawan yang datang,” ujarnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Pada 2025, Penumpang Kereta di Daop 3 Cirebon Tembus 4 Juta Orang
Setelah Bertahun-tahun, Masjid Baitulmughni Pasar Tegalgubug Diresmikan
KAI Daop 3 Cirebon Operasikan Rangkaian Baru KA Ranggajati
OTT Perdana 2026, KPK Tangkap Pegawai Pajak dan Wajib Pajak di Kanwil DJP Jakarta Utara
Gus Alex, Staf Khusus Eks Menag Yaqut, Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji
Santika Indonesia Jadi Sponsor Satria Muda Bandung, Hadirkan Promo di Cirebon dan Kuningan
Mantan Menag Yaqut Cholil Qoumas Ditetapkan KPK sebagai Tersangka Kasus Kuota Haji
Jangan Iseng Lempar Kereta Api, KAI Daop 3 Cirebon Tegaskan Ada Konsekuensi Hukum
Oknum Mengaku TNI Hadang Jurnalis Saat Liputan SHU Tebu PG Rajawali II Cirebon
Mediasi Warga Panjunan dan Pelindo Berujung Kesepakatan, Aksi Lanjutan Dibatalkan
Aktivitas Stockpile Batubara dan Cangkang Sawit di Pelabuhan Cirebon Diprotes Warga
Waspada Vape Narkotika, BNN Bongkar Jaringan Internasional di Jakarta
Banjir Kiriman dan Hujan Deras, Cirebon Kembali Dikepung Banjir
Pelaporan SPT via Coretax Melonjak di Awal 2026, Tembus 8.160
Mata Sepet di Jalanan, Keluhan Sehari-hari Pengemudi Ojol
Warga Tewas Ditemukan di Parit Jalan Yos Sudarso, Kondisi Trotoar dan Penerangan Jadi Sorotan
Awal Tahun 2026, Personel Polres Cirebon Kota Terima Kenaikan Pangkat
Danantara Bangun Huntara di Aceh Tamiang, PLN Pastikan Listrik Tersambung ke Hunian dan Fasum
Penipuan Keuangan Marak Saat Liburan, OJK Cirebon Imbau Masyarakat Waspada
Catatan Akhir Tahun Polres Cirebon Kota, Penanganan Perkara Meningkat Sepanjang 2025