Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Pastikan Keamanan Pasar Muludan

Senin, 2 Sep 2024 07:52
    Bagikan  
Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Pastikan Keamanan Pasar Muludan
Ist

Suasana Pasar Muludan di Alun-Alun Sangkala Buana, Keraton Kasepuhan Cirebon.

RINGKASNEWS.ID - Laskar Agung Macan Ali Nuswantara memastikan keamanan maksimal selama penyelenggaraan Pasar Muludan yang digelar di Alun-Alun Sangkala Buana, Keraton Kasepuhan Cirebon. 

Panglima Tinggi Laskar Macan Ali, Prabu Diaz, menyatakan bahwa pihaknya telah menjalin kerja sama dengan aparat Kepolisian dan TNI untuk menjamin kelancaran Grebeg Maulid 2024. 

“Koordinasi kami dengan kepolisian dan TNI sudah dilakukan secara menyeluruh. Kami juga telah mengerahkan personel kami untuk menjaga keamanan para pengunjung Pasar Muludan,” jelas Prabu Diaz, Minggu (1/9/2024).

Ia menambahkan, langkah ini diambil untuk memastikan semua kegiatan selama Grebeg Maulid 2024 berlangsung dengan aman dan tanpa kendala. 

"Kami menghimbau kepada pengunjung untuk tetap waspada terhadap barang bawaan mereka dan memastikan keselamatan anak-anak selama berada di area Pasar Muludan," ujarnya.

Pasar Muludan yang berlangsung di Alun-Alun Sangkala Buana ini menyajikan berbagai atraksi permainan dan produk UMKM, menjadikannya sebagai magnet bagi masyarakat Cirebon dan sekitarnya.

"Dengan adanya pengamanan yang ketat dari Laskar Agung Macan Ali Nuswantara, diharapkan para pengunjung dapat menikmati acara dengan rasa aman dan nyaman," cetus Prabu Diaz.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Di Tengah Libur Tahun Baru, PLN Rampungkan Penggantian Trafo GITET Mandirancan
KAI Daop 3 Cirebon Alihkan Rute Kereta Akibat Luapan Air di Pekalongan
Kasus Faktur Pajak Fiktif Rp170 Miliar, DJP Limpahkan Tersangka ke Kejaksaan
Komisi III DPRD Kabupaten Cirebon Terima Aspirasi HMI soal Banjir dan Kerusakan Hutan
Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Bongkar Tiga Kasus Sabu, Barang Bukti Ratusan Paket
Pada 2025, Penumpang Kereta di Daop 3 Cirebon Tembus 4 Juta Orang
Setelah Bertahun-tahun, Masjid Baitulmughni Pasar Tegalgubug Diresmikan
KAI Daop 3 Cirebon Operasikan Rangkaian Baru KA Ranggajati
OTT Perdana 2026, KPK Tangkap Pegawai Pajak dan Wajib Pajak di Kanwil DJP Jakarta Utara
Gus Alex, Staf Khusus Eks Menag Yaqut, Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji
Santika Indonesia Jadi Sponsor Satria Muda Bandung, Hadirkan Promo di Cirebon dan Kuningan
Mantan Menag Yaqut Cholil Qoumas Ditetapkan KPK sebagai Tersangka Kasus Kuota Haji
Jangan Iseng Lempar Kereta Api, KAI Daop 3 Cirebon Tegaskan Ada Konsekuensi Hukum
Oknum Mengaku TNI Hadang Jurnalis Saat Liputan SHU Tebu PG Rajawali II Cirebon
Mediasi Warga Panjunan dan Pelindo Berujung Kesepakatan, Aksi Lanjutan Dibatalkan
Aktivitas Stockpile Batubara dan Cangkang Sawit di Pelabuhan Cirebon Diprotes Warga
Komisi IV DPRD Kabupaten Cirebon Dorong Layanan Sosial Tepat Sasaran Berbasis DTSEN
Waspada Vape Narkotika, BNN Bongkar Jaringan Internasional di Jakarta
Banjir Kiriman dan Hujan Deras, Cirebon Kembali Dikepung Banjir
Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Serap Aspirasi Warga Cigobang soal Penanaman Sawit