DPRD Kota Cirebon Dukung Usulan Insentif untuk Tagana

Jumat, 11 Apr 2025 15:05
    Bagikan  
DPRD Kota Cirebon Dukung Usulan Insentif untuk Tagana
Humas DPRD

Ketua DPRD Kota Cirebon, Andrie Sulistio saat Menerima Aspirasi dari Tagana.

RINGKASNEWS.ID - DPRD Kota Cirebon menyambut baik aspirasi yang disampaikan Taruna Siaga Bencana (Tagana) soal perlunya insentif bagi para relawan. 

Tak hanya itu, DPRD juga memberi apresiasi tinggi atas kerja keras Tagana yang selalu sigap saat bencana melanda.

Dalam rapat dengar pendapat yang digelar di Griya Sawala, Kamis (10/4/2025), Ketua DPRD Kota Cirebon, Andrie Sulistio, menyampaikan langsung penghargaan terhadap dedikasi Tagana. 

Andrie menyebut para relawan ini punya peran penting dalam penanganan bencana, mulai dari banjir hingga pohon tumbang.

"Tagana itu luar biasa. Mereka hadir di garis depan saat masyarakat membutuhkan bantuan. Kerja mereka patut kita dukung," kata Andrie seusai memimpin rapat yang juga dihadiri Dinas Sosial.

Andrie juga mendorong agar semangat kebersamaan dan militansi Tagana tetap terjaga, mengingat peran mereka sangat krusial dalam sistem penanggulangan bencana di Kota Cirebon. 

Ia menegaskan DPRD akan mendorong langkah-langkah konkret bersama pemerintah daerah, termasuk upaya pencegahan seperti antisipasi banjir.

Wakil Ketua Komisi III, Sarifudin, turut menyampaikan pandangannya. Meski Tagana berstatus relawan, menurutnya mereka tetap perlu mendapatkan dukungan fasilitas dan perlengkapan memadai agar bisa bekerja lebih optimal di lapangan.

“Kami akan terus mendukung aktivitas Tagana, baik dalam pencegahan maupun penanganan. Semangat mereka harus kita jaga,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Tagana Kota Cirebon, Subagio, menyampaikan terima kasih atas kesempatan berdialog dengan DPRD. 

Ia berharap para anggota Tagana mendapat perhatian lebih, terutama soal sarana prasarana yang menunjang kerja di lapangan.

“Tenaga dan waktu yang kami curahkan besar. Kami hanya berharap ada dukungan lebih, supaya tugas kami di lapangan bisa makin maksimal,” kata Subagio.

Selain Ketua dan Wakil Ketua Komisi III, hadir pula dalam rapat tersebut Sekretaris Komisi III, Endah Arisyanasakanti, anggota Komisi III Indra Kusumah Setiawan, dan perwakilan dari Dinas Sosial Kota Cirebon.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Cegah Kecelakaan, KAI Daop 3 Cirebon Tutup 16 Perlintasan Sebidang Selama 2025
Empat Residivis Curanmor Ditangkap, Polres Cirebon Kota Kembalikan Motor Korban
Perkuat UMKM, OJK Cirebon Dorong Optimalisasi Penyaluran KUR di Kuningan
Komisi I DPRD Kota Cirebon Minta Lurah Data Bangunan Liar di Bantaran Sungai
Dituduh Jual Es Spons, Pedagang Es Gabus Ngaku Alami Kekerasan Aparat
Usai Video Viral Langgar Norma, DPRD Kabupaten Cirebon Soroti Izin dan Pengawasan Tempat Hiburan Malam
Desa Matangaji Kembangkan Wisata Kolam Renang untuk Dongkrak PAD Desa
Satresnarkoba Polres Cirebon Kota Ungkap Dua Kasus Peredaran Obat Keras dan Narkotika
Komisi III DPRD Kota Cirebon Nilai Perlindungan Data Kesehatan Masih Lemah
Tamu Hotel di Kota Cirebon Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar, Polisi Ungkap Kronologi Awal
KAI Buka Penjualan Tiket Kereta Api Lebaran 2026 Mulai 25 Januari
Video Dugaan Pesta LGBT Viral, Polres Cirebon Kota Amankan Dua Orang
Bangunan Outdoor SMAN Susukan Cirebon Ambruk Diterjang Angin, Tiga Siswa Sempat Terjebak
Video Dugaan Pesta LGBT di THM Cirebon Viral, Bupati Minta Penelusuran
Pendapatan Negara di Jawa Barat Tembus Rp145,65 Triliun hingga Akhir 2025
KA Menoreh Tertemper Truk di Cirebon, Asisten Masinis Luka
Sengketa Garapan Sawah TKD Setu Kulon di Kaliwedi Menunggu Keputusan Bupati Cirebon
Pemkot Cirebon Mulai Penataan Kabel Bawah Tanah untuk Rapikan Wajah Kota
Komisi II DPRD Kota Cirebon Minta Penanganan Banjir dan Infrastruktur 2026 Lebih Terarah
KPK Tangkap Wali Kota Madiun dan Bupati Pati dalam OTT Sehari