Rapat Paripurna DPRD Kota Cirebon, Walikota Effendi Edo Sampaikan Arah Pembangunan Lima Tahun ke Depan

Selasa, 4 Mar 2025 11:11
    Bagikan  
Rapat Paripurna DPRD Kota Cirebon, Walikota Effendi Edo Sampaikan Arah Pembangunan Lima Tahun ke Depan
Ist

Ketua DPRD Kota Cirebon, Andrie Sulistio, S.E., saat Memimpin Jalannya Sidang Paripurna, Senin (3/3).

RINGKASNEWS.ID - DPRD Kota Cirebon menggelar rapat paripurna dalam rangka mendengarkan pidato perdana Walikota Cirebon terpilih periode 2025-2030, Effendi Edo, SAP, M.Si. 

Acara yang berlangsung di Griya Sawala, Gedung DPRD Kota Cirebon, Selasa (4/3/2025), menjadi momentum bagi walikota untuk memaparkan visi pembangunan daerah lima tahun ke depan dengan konsep Cirebon Setara Berkelanjutan. 

Ketua DPRD Kota Cirebon, Andrie Sulistio, S.E., yang memimpin jalannya sidang, menjelaskan bahwa penyampaian pidato ini merupakan bagian dari ketentuan yang diatur dalam Surat Edaran Nomor 100.2.4.3/4378/SJ. 

Edaran tersebut mengharuskan kepala daerah yang baru dilantik untuk menyampaikan pidato resmi di hadapan DPRD setelah serah terima jabatan. 

"Pidato ini menjadi langkah awal dalam pemerintahan Walikota Effendi Edo, di mana beliau akan menyampaikan visi dan arah kebijakan Kota Cirebon ke depan," ujar Andrie. 

Andrie juga menyampaikan apresiasi kepada Penjabat (Pj) Walikota Cirebon sebelumnya, Dr. Drs. H. Agus Mulyadi, M.Si., atas dedikasinya dalam memimpin Kota Cirebon selama masa transisi. 

Andrie berharap kepemimpinan baru dapat membawa perubahan positif dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Dalam pidatonya, Walikota Effendi Edo menegaskan komitmennya untuk membangun Kota Cirebon dengan prinsip kesetaraan dan keberlanjutan. 

Edo menekankan bahwa kebijakan daerah akan selaras dengan arahan pemerintah pusat, termasuk pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam APBN dan APBD. 

"Kami bertekad menjadikan Kota Cirebon sebagai daerah yang setara dalam pelayanan publik, pembangunan infrastruktur yang merata, serta kesejahteraan masyarakat yang inklusif," kata Edo. 

Lebih lanjut, Edo memaparkan lima misi utama untuk merealisasikan visinya, yaitu peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), penguatan ekonomi berbasis kearifan lokal, tata kelola pemerintahan yang transparan dan bebas KKN, pelestarian lingkungan hidup, serta pemberdayaan sosial dan budaya. 

Ia juga menyoroti pentingnya perencanaan yang matang dalam pembangunan daerah. RPJMD Kota Cirebon 2025-2029 akan menjadi dasar bagi Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045, guna memastikan kesinambungan pembangunan dalam jangka panjang. 

"Kami ingin memastikan bahwa setiap kebijakan yang diambil akan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat serta menjadikan Cirebon lebih maju dan berdaya saing," ucap Edo. 

Di akhir pidatonya, Edo mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi dalam mewujudkan Cirebon yang lebih tertata, sejahtera, dan berkelanjutan. 

"Kolaborasi antara pemerintah, DPRD, dan masyarakat sangat penting dalam memastikan setiap program berjalan efektif dan memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah," pungkasnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Festival Ramadan 2025 di Indramayu: Kolaborasi BI Cirebon dan Pemkab Indramayu Majukan Ekonomi Syariah
Mahasiswa STTC Berbagi Kebahagiaan Ramadan dengan Anak Yatim
Partai Demokrat Kabupaten Cirebon dan Hero Center Berbagi Takjil di Tiga Wilayah
PLN Rampungkan Penggantian Peralatan Tower Tasikmalaya - Malangbong di Awal Ramadhan
Rakus Tak Tanggung-tanggung! Rp309 Miliar Dana Iklan Bank BJB di Korupsi
OJK Cirebon Perluas Pemahaman Keuangan Syariah di Kalangan Mahasiswa dan Santri
Minat Investasi Masyarakat Ciayumajakuning Meningkat, Jumlah Investor Tembus 310 Ribu
Kasus MinyaKita, Herman Khaeron Desak Pemerintah Segera Beri Sanksi
PLN dan Pindad Bersinergi Hadirkan Pembangkit Listrik Bersih di Wilayah 3T
Lewat "Tersesat", Tresna Band Ajak Pendengar Kembali ke Jalan Tuhan
Pendaftaran Angkutan Motis 2025 Dibuka, Berikut Jadwal dan Syaratnya
Bye-Bye Jalan Berlubang! Wali Kota Cek Langsung Pengaspalan Jalan Ciremai Raya
Atasi Genangan di Jalan Cipto, Pemkot Cirebon Fokus pada Saluran Resapan
Promo Mudik Awal dari KAI, Diskon 25% untuk Perjalanan 7–17 Maret 2025
Jalan Kapetakan-Gegesik Rusak dan Sampah Menumpuk, Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Minta Tindakan Cepat
Mulai Besok, Jalan Ciremai Raya Ditambal, Mei Nanti Dibeton. Wali Kota Minta Warga Jaga Drainase
DPRD Kabupaten Cirebon Gelar Rapat Paripurna, Sertijab dan Pidato Perdana Bupati 2025-2030
Demi Keamanan, KAI Larang Aktivitas Apa Pun di Sekitar Rel
Indosat Perkuat Solidaritas Ramadan dengan Pemberdayaan Marbot di Cirebon
Rapat Paripurna DPRD Kota Cirebon, Walikota Effendi Edo Sampaikan Arah Pembangunan Lima Tahun ke Depan
Live Streaming Ringkas Radio Net