Mahasiswa Unindra Refleksikan Setahun Kinerja Pemerintahan Lewat Diskusi Publik

Selasa, 21 Oct 2025 15:43
    Bagikan  
Mahasiswa Unindra Refleksikan Setahun Kinerja Pemerintahan Lewat Diskusi Publik
Ist

Suasana diskusi publik bertema “Refleksi Satu Tahun Pemerintahan” yang digelar di Jakarta Selatan, Senin (20/10/2025).

RINGKASNEWS.ID - Memperingati satu tahun perjalanan pemerintahan saat ini, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indraprasta PGRI (Unindra) menggelar diskusi publik bertajuk “Menakar Janji dan Kenyataan: Setahun Pemerintahan Kita”, pada Senin (20/10/2025).

Kegiatan yang berlangsung di kampus Unindra, Jakarta Selatan, ini menjadi ajang refleksi mahasiswa terhadap capaian, arah kebijakan, dan tantangan yang dihadapi pemerintah selama satu tahun terakhir.

Ratusan mahasiswa dari berbagai fakultas serta perwakilan organisasi kemahasiswaan lintas kampus di Jabodetabek turut hadir dalam forum tersebut.

Presiden Mahasiswa (Presma) Unindra, Abdul Wahid mengatakan bahwa diskusi publik ini merupakan bentuk tanggung jawab moral mahasiswa untuk menilai jalannya pemerintahan secara kritis namun objektif.

“Forum ini bukan sekadar ajang kritik, melainkan ruang refleksi bersama untuk melihat sejauh mana janji-janji politik pemerintah telah diwujudkan. Kami ingin menghadirkan pandangan yang konstruktif dan berbasis fakta,” ujar Abdul Wahid.

Ia menambahkan, mahasiswa perlu terus berperan aktif dalam menjaga agar pemerintahan tetap berjalan sesuai prinsip konstitusi dan berpihak pada kepentingan rakyat.

“Lewat forum seperti ini, kami berharap muncul gagasan dan rekomendasi yang bisa menjadi masukan bagi pemerintah,” tambahnya.

Diskusi berlangsung dinamis dengan menghadirkan berbagai pandangan dari narasumber dan organisasi kemahasiswaan. Beragam isu strategis dibahas, mulai dari stabilitas politik, kesejahteraan masyarakat, kebebasan berpendapat, hingga arah pembangunan ekonomi nasional.

Selain menjadi ruang refleksi, kegiatan ini juga menegaskan peran kampus sebagai pusat pemikiran dan kontrol sosial terhadap kebijakan publik.

“Kami ingin menjadikan Unindra sebagai ruang dialog terbuka yang sehat dan argumentatif. Mahasiswa tidak hanya mengamati, tapi juga menjadi bagian dari solusi,” tutur Abdul Wahid.

BEM Unindra berencana merangkum hasil diskusi publik ini dalam bentuk rekomendasi tertulis yang akan disampaikan kepada pemerintah sebagai bentuk kontribusi mahasiswa dalam memperkuat demokrasi dan tata kelola pemerintahan yang lebih baik.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Pemerintah Ajak Warga Lumajang Perkuat Gizi Keluarga Lewat Pangan Lokal
Mahasiswa Unindra Refleksikan Setahun Kinerja Pemerintahan Lewat Diskusi Publik
Cemburu Usai Cerai, Pria di Kuningan Aniaya Mantan Istri dengan Golok
Pemerintah Dorong Kesadaran Gizi dan Kemandirian Warga di Desa Ploso
Kemenkeu Buka Layanan “Lapor Pak Purbaya” untuk Aduan Pajak dan Bea Cukai
Main Roblox Bisa Dapat Cuan, Begini Cara Legal dan Aman Buat Pemula
Program Makan Bergizi Gratis Diharapkan Perkuat Generasi Sehat di Lumajang
Tower SUTT Roboh Diterjang Angin, PLN Bergerak Cepat Pulihkan Listrik di Klaten
CMSE 2025 Berlangsung Dua Hari, Catat Rekor Pengunjung dan Antusiasme Tertinggi
BLT Kesra 2025 Mulai Cair Hari Ini, Tambahan di Luar PKH dan BPNT
Setelah Video Viral, Polisi Tangkap 10 Pemuda Usai Aksi Premanisme di Jalan Karanggetas Cirebon
Program Makan Bergizi Gratis di Rokan Hilir Didorong Jadi Investasi bagi Generasi Muda
Mau Dapat BLT 2025? Ini Cara Daftarnya Lewat HP
DPR dan BGN Ajak Warga Depok Wujudkan Generasi Sehat Indonesia
Kecelakaan Maut Diduga Akibat Balapan Liar di Cirebon, Satu Pengendara Tewas
Di Magetan, DPR Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Cegah Stunting Sejak Dini
Video Aksi Premanisme di Jalan Karanggetas Kota Cirebon Viral di Media Sosial
Mengapa Pencairan BPNT Berbeda di Tiap Daerah? Ini Penjelasan Kemensos
Program MBG di Rokan Hilir Dorong Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas 2045
Lomba Foto Cirebon Power Jadi Ruang Kreatif Promosikan Kekayaan Cirebon
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio