Hidangan Khas Indonesia dan Timur Tengah di 'Ramadan Soiree' Hotel Santika Premiere Linggarjati

Senin, 3 Mar 2025 15:38
    Bagikan  
Hidangan Khas Indonesia dan Timur Tengah di 'Ramadan Soiree' Hotel Santika Premiere Linggarjati
Ist

“Ramadan Soiree”: Pengalaman Berbuka Puasa Berkesan di Hotel Santika Premiere Linggarjati Kuningan.

RINGKASNEWS.ID - Menyambut bulan suci Ramadan 2025, Hotel Santika Premiere Linggarjati Kuningan menghadirkan pengalaman berbuka puasa yang istimewa melalui program “Ramadan Soiree”. 

Public Relations Hotel Santika Premiere Linggarjati, Farchani Utami menyampaikan, dengan nuansa santai namun tetap mewah dan acara ini dirancang untuk menjadi momen berbagi kebahagiaan bersama keluarga, teman, dan kolega. 

"Para tamu akan dimanjakan dengan sajian khas Indonesia dan Timur Tengah yang berbeda setiap harinya. Dari hidangan berbuka yang menggugah selera hingga aneka kudapan khas, seperti Baklava, Umm Ali, Hummus, dan Biryani," ujar Tami, Senin (3/3/2025). 

Acara ini berlangsung di Cassata Restaurant, yang menawarkan suasana asri dengan pemandangan indah Gunung Ciremai. 

“Menu khas Indonesia selalu menjadi favorit saat Ramadan, karena membawa nostalgia dan kehangatan bagi masyarakat. Namun, kami juga ingin menghadirkan sesuatu yang berbeda dengan sajian khas Timur Tengah,” ungkapnya. 

Berbuka puasa di “Ramadan Soiree” tersedia setiap hari mulai pukul 17.30 hingga 21.00 WIB dengan harga Rp179.000 untuk dewasa dan Rp99.000 untuk anak-anak usia 6–12 tahun. Ada juga promo spesial Dine 11 Pay for 10 bagi pengunjung yang datang berkelompok. 

Sebagai tambahan, berbagai hadiah menarik telah disiapkan, termasuk doorprize mingguan untuk kategori Instagram Story terbaik dan Outfit terbaik. Sementara itu, di akhir Ramadan, tamu berkesempatan memenangkan voucher menginap gratis. 

Agar suasana semakin meriah, pengunjung dapat menikmati Live Acoustic setiap Jumat dan Sabtu. Selain itu, tersedia paket menginap spesial selama bulan Ramadan: 

✔ Rp919.000 Nett – Menginap 2 hari 1 malam di Tipe Deluxe, termasuk sahur atau sarapan dan berbuka puasa untuk 2 orang.

✔ Rp719.000 Nett – Menginap 2 hari 1 malam di Tipe Deluxe, termasuk sahur atau sarapan untuk 2 orang. 

"Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, hubungi (0232) 8950000, +62 811-1000-1838, atau email [email protected]. Ikuti juga Instagram @santikapremierelinggarjati untuk pembaruan terbaru," tandas Tami.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

Kolaborasi Berbagai Pihak Dorong Pemahaman Publik Soal Program MBG
Mahasiswa Diduga Jadi Korban Pelecehan saat Praktik di RSUD Waled, IKA UGJ Siapkan Pendampingan
Dukungan Penyediaan Makanan Sehat di Sekolah Dibahas di Bekasi
FISIP UGJ Dampingi Enam Desa di Kuningan Kembangkan Website Layanan Publik
Sempat Melawan Saat Digerebek, Residivis Narkoba di Cirebon Akhirnya Ditangkap
LPK Juara Bangsa Buka Peluang Kerja ke Kapal Pesiar dan Hotel Internasional
Pemkot Cirebon Siapkan Semua Unsur Hadapi Potensi Banjir dan Longsor
Kolaborasi Jadi Kunci Peningkatan Gizi Masyarakat di Bogor
Jaga Keandalan Operasional, KAI Daop 3 Cirebon Ganti Material Jalur Rel
Cirebon Jadi Pusat Pembelajaran Budaya bagi Siswa Jawa Barat
Pemerintah Dorong Pemenuhan Gizi Anak untuk Indonesia Emas 2045
Raperwan Kode Etik DPRD Kabupaten Cirebon Siap Diparipurnakan
Gencarkan Edukasi Gizi, Program MBG Sasar Masyarakat Indramayu
Truk Tangki BBM Meledak di Cianjur, Pos Polisi dan Ruko Hangus Terbakar
Program Makan Bergizi Gratis Didorong Jadi Gerakan Nasional di Cirebon
Urus SKCK Kini Bisa dari Rumah lewat Aplikasi Polri Super APP
Polres Cirebon Kota Buka Layanan Aduan Korban Penarikan Kendaraan oleh Debt Collector
Program Makan Bergizi Dorong Perputaran Ekonomi Lokal di Jakarta
Warga Purwakarta Didorong Pahami Gizi Anak Sejak Dini
Kurang dari Lima Menit, Rp600 Juta Terkumpul untuk Rutilahu di Kota Cirebon
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio