Tutup Tahun 2024 dengan Magical Night di Amaris Hotel Cirebon

Senin, 25 Nov 2024 19:23
    Bagikan  
Tutup Tahun 2024 dengan Magical Night di Amaris Hotel Cirebon
Ringkas Media

Hotel Manager Amaris Hotel Cirebon, Edward Priya Munggaran (tengah) saat Soft Launching Amaris New Year Magical Night, Senin (25/11).

RINGKASNEWS.ID - Amaris Hotel Cirebon, sebuah hotel budget bintang dua yang dikelola oleh Santika Indonesia Hotels and Resorts, resmi meluncurkan acara malam tahun baru bertajuk "Amaris New Year Magical Night 2024." 

Sales Supervisor Amaris Hotel Cirebon, Yasintha F. Amalia, mengungkapkan, acara malam tahun baru kali ini menawarkan berbagai promo menarik. 

Untuk tiket early bird, harga yang ditawarkan adalah Rp 148.000 per orang untuk pembelian mulai tanggal 25 November hingga 5 Desember 2024. 

"Sedangkan tiket dengan harga reguler tersedia pada periode 6–26 Desember 2024 dengan tarif Rp 178.000 per orang,' ungkap Yasintha, Senin (25/11/2024).

Tidak hanya itu, tersedia pula promo room package seharga Rp 940.000 per kamar per malam untuk tipe kamar Smart Room. Promo ini sudah termasuk sarapan pagi dan makan malam all you can eat BBQ untuk dua orang. 

"Tiket dan paket kamar ini memiliki kuota terbatas. Jadi, konsumen segera melakukan pembelian agar tidak kehabisan," ujar Yasintha.

Acara "Amaris New Year Magical Night 2024" akan berlangsung pada 31 Desember 2024 mulai pukul 19.00 hingga 23.00 WIB. 

Para tamu akan dimanjakan dengan sajian makan malam all you can eat BBQ yang beragam, serta hiburan menarik seperti penampilan live music, atraksi sulap, pembacaan tarot, dan fun games.

“Dengan konsep yang kami usung, kami berharap dapat memberikan pengalaman malam tahun baru yang tak terlupakan bagi keluarga, teman, maupun kolega Anda," tambah Yasintha.

Amaris Hotel Cirebon berlokasi strategis dekat dengan pusat pemerintahan, perkantoran, perbelanjaan, kuliner, dan transportasi di Kota Cirebon, menjadikannya pilihan ideal untuk momen perayaan akhir tahun.

"Bagi masyarakat yang ingin merasakan malam tahun baru yang berbeda, "Amaris New Year Magical Night 2024" dapat menjadi salah satu pilihan terbaik. Jangan lewatkan untuk menikmati pengalaman unik ini dengan harga spesial," pungkasnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Caruban Promosindo

Berita Terbaru

OJK Cirebon Catat Kredit BPR Tembus Rp2,08 Triliun
Prabu Diaz Minta Penertiban PKL Sukalila Dilakukan Secara Humanis
10 Kios di Lahan Aset KAI di Jatiwangi Ditertibkan
Edukasi Program MBG di Depok Kian Diperluas untuk Jangkau Lebih Banyak Warga
Dana Perbaikan Rumah Ambruk Tahap Dua Tak Kunjung Cair, Anggota DPRD Rinna Suryanti Soroti Penyebabnya
Apa yang Harus Dilakukan Saat Banjir Mengancam? Ini Imbauan BPBD Kabupaten Cirebon
Gunung Semeru Erupsi, Semburkan Awan Panas Hingga 7 Kilometer
Galaxy Z Fold7 Unggulkan Multitasking dan Integrasi Gemini Live
Santika Indonesia Raih Penghargaan “Produk Hotel Terbaik” di API 2025
Durian Indonesia Tunjukkan Potensi Besar di Industri Global
KAI Daop 3 Benahi Fasilitas di Sejumlah Stasiun Jelang Nataru
Indosat Gandeng SMK Walang Jaya Hadirkan Pembelajaran Bisnis Melalui Kios Sekolah
DJP Jabar II Serahkan Tersangka Pengemplang PPN ke Kejari Karawang, Kerugian Negara Rp196 Juta
Operasi Zebra Lodaya 2025 Digelar, Polisi Awasi Titik Rawan Pelanggaran di Kota Cirebon
Terseret Ombak Mendadak, Dua Pemancing Hilang di Karang Selatan Sukabumi
Gunung Sakurajima Meletus, Kolom Abu Capai 4,4 Kilometer
DPC Demokrat Cirebon Mulai Bangun Kantor Permanen di Sumber
Pemerintah Siapkan 100 Koperasi Besar untuk Mendampingi Koperasi Desa Merah Putih
Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pelestarian Wayang Kulit di Keraton Kanoman
Pemerintah Ajak Warga Sadari Pentingnya Gizi Sejak Dini
Live Streaming Ringkas Radio Net
ringkas radio net
Online Radio